– Dibutuhkan: 4 Volunteer Fasilitator Pre-Employment Softskill Training untuk Mahasiswa Tunanetra

perempuan berpakaian formal sedang menulis di meja kerjanya

Pada bulan Januari 2022, DPP Pertuni akan Kembali melaksanakan Pre-Employment Softskill Training untuk Mahasiswa Tunanetra. Pelatihan ini diharapkan dapat membantu para mahasiswa tunanetra untuk  mengasah softskill guna membangun karier di era revolusi Industri 4.0. Pelatihan akan diikuti oleh 18 mahasiswa tunanetra dari seluruh Indonesia serta dipimpin oleh trainer yang juga seorang tunanetra. Untuk itu, kami membutuhkan 4 orang  volunteer yang akan bertugas sebagai fasilitator dalam pelatihan yang akan dilaksanakan secara daring.

Persyaratan:

  1. Mahasiswa fakultas psikologi minimal semester 7, atau;
  2. Fresh graduate dari fakultas psikologi;
  3. Telah berpengalaman memfasilitasi pelatihan serupa sebelumnya;
  4. Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik;
  5. Memiliki kemampuan memimpin yang cukup.
  6. Bersedia meluangkan waktu sepenuhnya untuk memfasilitasi pelatihan.

Tugas fasilitator

  1. Membagi kelompok peserta
  2. Memonitor dan mengkoordinir pre test dan post test 
  3. Mengkoordinir peserta selama pelatihan berlangsung, baik dalam sesi pleno maupun sesi kelompok;
  4. Memastikan setiap peserta telah menerima materi training dan mempelajarinya;
  5. Menyiapkan dan memimpin sesi ice breaking;
  6. Memimpin diskusi / tugas kelompok
  7. Memastikan setiap peserta mengerjakan semua tugas yang diberikan oleh trainer dan menyampaikannya kepada trainer;
  8. Menyiapkan sesi simulasi wawancara;
  9. Dan lain-lain tugas fasilitator yang diberikan para trainer.

Trainer

  1. Dua orang dosen Fakultas Psikologi Universitas Yarsi Jakarta;
  2. Job Coach DPP Pertuni.

Waktu Pelatihan

  1. Tahap persiapan final: minggu pertama Januari 2022;
  2. Pelaksanaan pelatihan: tanggal  10, 11, 17, 18, dan 21 Januari 2022, mulai pukul 08.00 s/d 17.00.

Jika berminat, silakan sampaikan aplikasi berikut CV melalui email ke: pertuni.dpp@gmail.com, cc muhamadlatifraiz.MLR@gmail.com

Paling lambat tanggal 27 Desember 2021 pukul 16.00 WIB.  Pendaftaran ditutup jika kuota yang dibutuhkan telah terpenuhi.

Untuk keperluan konfirmasi, silakan hubungi: Latif Raiz,  Staf Pelaksana DPP Pertuni di nomor: 0812-8191-5686

Bagikan ke yang lain

About Author

Leave Comment

Back to top